DISEASES


Berdasarkan survey yang dilakukan WHO (Organisasi Kesehatan Dunia) 25% dari jumlah penduduk dunia menderita sakit,70% tampak sehat dan hanya 5% saja yang benar-benar sehat.

PENYAKIT DEGENERATIF
Akhir-akhir ini penyakit dergeneratif semakin populer karena sering disebut-sebut. Sebenarnya apa yang disebut dengan penyakit degeneratif?
Penyakit degeneratif penyebabnya adalah penuaan sel yaitu kondisi dimana sel tidak mampu meregenasi karena mengalami nutritional disease atau defisiensi nutrisi esensial yang disebabkan terbatasnya ragam makanan selain kualitas nutrisi dari makanan jaman sekarang yang sangat buruk.
Nutrisi alami esensial yang diperlukan tubuh antara lain lemak esensial,asam amino esensial,mineral dan vitamin.Ragam makanan yang terbatas dan proses pengolahannya menyebabkan zat-zat penting yang dibutuhkan tubuh tereliminasi.Gaya hidup modern yang dengan kecenderungan makanan instan dan makanan yang direkayasa mempunyai peran penting timbulnya  penyakit degeneratif.Bila mundur kebelakang berpuluh tahun silam,jarang terdengar penyakit seperti diabetes melitus,hyper kolesterolemia dan hyper trigliserida, jantung koroner,hipertensi,gagal ginjal dll,terlebih lagi bila dibandingkan jaman palaeoliticum dimana nutrisi esensial dengan kualitas super mudah didapatkan.Perbedaan yang sangat jelas dilihat dibandingkan manusia jaman sekarang  adalah kualitas kesehatan dan usia mereka.
Kesimpulan : tubuh membutuhkan makanan yang berkualitas sebagai pendukung aktivitas biologisnya. Aktivitas yang membutuhkan bahan bakar,zat pembangun dan zat-zat lainnya. untuk menutrisi sel dengan zat-zat yang dibutuhkan.

DIABETES MELITUS


Diabetes Melitus (DM) sering kali disebut penyakit kencing manis karena air seni penderita penyakit ini mempunyai kadar gula yang tinggi sehingga semut akan mengerubunginya.Penyakit ini sekarang bukan lagi penyakit genetik/keturunan,penyakit ini layaknya monster menyerang siapa saja,setiap orang bisa terkena.Faktor utama penyebabnya adalah pola makan/gaya hidup (sehingga disebut penyakit modern) dan radikal bebas.Pola makan yang buruk menyebabkan resistensi insulin atau disfungsi metabolisme.Akibatnya pankreas tidak mampu memproduksi insulin karena peningkatan kadar gula dalam darah,insulin merespon gula darah dan menyalurkannya keberbagai sel tubuh sebagian besar kesel otot sebagai yang akan diubah menjadi energi.Selain energi sel tubuh menggunakan gula untuk disimpan sebagai glikogen,lemak dan protein.


Beberapa tipe Diabetes.

Diabetes Melitus tipe 1. 
Diabetes ini disebabkan oleh rusaknya sel beta pankreas sebagai penghasil insulin sehingga penderitanya harus disuntik insulin,banyak terjadi pada usia dibawah 30 tahun dan bisa menular secara genetik.

Diabetes Melitus tipe 2.
Diabetes tipe ini disebabkan oleh gangguan sekresi insulin dan resistensi insulin,tubuh penderita tidak merespon secara normal insulin yang dihasilkan oleh tubuh dan menyebabkan kekurangan insulin relatif. Banyak terjadi pada usia diatas 30 tahun dan 80% penderitanya mengalami obesitas.

Diabetes Melitus Spesifik.
Disebabkan oleh kerusakan secara genetis sel beta pankreas(faktor genetik) atau bisa juga karena sering mengkonsumsi obat-obatan/bahan kimia

Diabetes Melitus kehamilan.
Terjadi pada sekitar 2,5% wanita hamil dan hanya bersifat sementara saja dan akan sembuh setelah melahirkan.Meskipun demikian berpotensi mengganggu kesehatan wanita hamil dan janinnya, meningkatkan resiko kelahiran,cacat pada janin dan penyakit jantung bawaan pada bayi.
Tetapi 40-50% dari penderita diabetes melitus tipe ini kelak berpotensi menderita diabetes melitus tipe 2.

NECTURA adalah multi fungsional food yang diperlukan untuk memberi nutrisi sel tubuh sehingga tidak merngalami penuaan dan mati.NECTURA sangat dianjurkan untuk penderita diabetes melitus karena kemampuannya merejuvenate sel-sel tubuh.

CHOLESTEROL
Kolesterol secara alamiah diproduksi oleh tubuh(hati) sekitar 80% dan 20% dari asupan makanan (susu,telur,daging,unggas). Kolesterol berguna untuk membuat sel sel yang sehat, vitamin D, insulasi saraf dan hormon essensial. Kadar kolesterol yang tinggi dapat menyebabkan atherosclerosis, timbunan plak dipembuluh darah  arteri. Plak menyempitkan dinding pembuluh darah menyebabkan berkurangnya sirkulasi darah ke jantung dan otak, kolesterol yang tinggi memperbesar resiko terjadinya penyakit.jantung dan  stroke
Untuk menurunkan semua resiko secara keseluruhan profil lemak harus pada nilai sebagai berikut: Total kolesterol <150mg/dl, low density lipoprotein (LDL)/kolesterol jahat <130mg/dl, high density lipoprotein (HDL)/kolesterol baik >40mg/dl, rasio LDL/HDL harus di bawah atau sama dengan 3:1 dan trigliserida <150mg/dl.
Menurunkan kolesterol secara alamiah dengan cara yang mudah dan murah.
1. Berolah-ragalah minimal 30 menit per hari, olah raga meningkatkan kolesterol baik HDL, menurunkan kolesterol jahat LDL, dan secara alamiah menurunkan kadar kolesterol total.
2. Konsumsi makanan berserat(makanan tinggi serat seperti buah-buahan, sayuran segar,kacang-kacangan,padi-padian utuh, atau suplemen serat ke dalam diet sehari-hari). Serat larut dari kacang-kacangan dan padi-padian akan mengikat kolesterol dan membawanya ke luar tubuh. Buah dan sayuran berwarna cerah juga mengandung phytonutrient antioksidan yang berguna menurunkan kadar kolesterol dan mencegah penyakit jantung. Hindarilah makanan olahan dan ganti dengan makanan segar.
3. Makanlah lemak baik dan kurangi lemak buruk, kurangi lemak hewan terutama dari produks susu dan daging merah, gunakanlah virgin olive oil dan ikan berminyak sebagai sumber lemak sehari hari. Minyak ikan yang mengandung omega-3 bukan hanya memperbaiki kolesterol tetapi juga membantu menurunkan tekanan darah dan dapat menurunkan resiko penyakit kardiovaskuler. Untuk lebih praktis bisa mengkonsumsi Nectura atau food suplement yang mengandung omega 3,omega 6 dan omega 9.

TRIGLISERIDA
Selain kadar kolesterol yang tinggi perlu menjadi perhatian kita adalah kadar trigliserida yang tinggi,para peneliti menemukan bahwa kadar trigliserida yang tinggi juga merupakan indikator terjadinya stroke dan penyakit jantung, berapapun kadar kolesterolnya. Kadar trigliserida di atas 200mg/dl dianggap tinggi dan menimbulkan resiko serius. Bahkan kadar 150mg/dl sampai dengan 199mg/dl sudah dianggap tinggi.
Trigliserida adalah sejenis lemak, kita mengira bahwa dengan diet rendah lemak akan menurunkan kadar trigliserida,ternyata tidak sepenuhnya benar. Penyebab utama adalah konsumsi gula yang berlebihan. Oleh karena itu makanan paling penting harus dihindari adalah karbohidrat yang mempunyai nilai glikemik yang tinggi, nilai glikemik adalah seberapa besar karbohidrat yang dapat diubah menjadi gula.
Menurunkan kadar trigliserida itu sangat penting karena menurut study terkini yang diterbitkan oleh American Journal of Clinical Nutrition menemukan bahwa  
kadar trigliserida tinggi beresiko dua sampai tiga kali lebih tinggi menderita penyakit jantung dan stroke meskipun kadar kolesterol totalnya rendah, obat-obatan untuk menurunkan kadar trigliserida mempunyai efek sampingAmerican Heart Association menganjurkan obat hanya dianjurkan  sesudah diet secara alamiah menemui kegagalan dan harus ketat di bawah pengawasan dokter.
Untuk diet menurunkan kadar trigliserida mulailah dengan :
-Perbanyak makanan tinggi protein tak berlemak
-Ganti karbohidrat dengan nilai glikemik tinggi dengan karbohidrat berglikemik rendah.
-Perbanyak konsumsi buah-buahan dan sayuran segar yang mengandung serat tinggi.
-Ganti konsumsi lemak jenuh dan trans dengan lemak yang baik.
-Turunkan total lemak makanan sampai 20%-30% dari kalori.
-Kurangi intake kalori untuk menurunkan berat badan dan pertahankan berat badan yang ideal.
-Berolah raga minimal 30 menit per hari.
-Hentikan kebiasaan merokok dan minum minuman beralkohol.

PLAK LEMAK DALAM PEMBULUH DARAH

TRIGLISERIDA TINGGI (HIGH TRIGLYCERIDES)

Trigliserida Tinggi ! berapa nilainya ? Apa makna dari kadar trigliserida tinggi?atau apa beda dari LDL, HDL atau VLDL

Di dalam darah ada 3 jenis lemak dasar, yaitu kolesteroltrigliserida dan fosfolipid. Karena sifat lemak tidak larut dalam air (sedangkan darah bersifat air), maka 3 macam lemak tersebut harus bercampur dengan zat tertentu untuk dapat beredar dalam darah. Zat tersebut adalah suatu jenis protein yang disebut Apoprotein (Apo). Senyawa lemak (gabungan dari 3 jenis lemak diatas) yang bergabung dengan Apo membentuk lipoprotein (LP). Jadi LP adalah kolesterol + trigliserida + fosfolipid + Apo.
Lipoprotein (LP) berbeda dalam ukuran, densitas, komposisi lemak dan komposisi Apo. Perbedaan tersebut membuat terdapat beberapa jenis LP yaitu HDL, LDL, IDL, VLDL, kilomikron dan Lp(a). Jadi HDL atau LDL dll itu adalah gabungan kolesterol, trigliserid, fosfolipid dan protein

Apa beda dari masing-masing LP tersebut?

HDL (High Density Lipoprotein) adalah LP dengan kolesterol paling sedikit.Terbentuk dihati dan usus, HDL ini akan menyerap kolesterol bebas dari pembuluh darah, atau bagian tubuh lain seperti sel makrofag, kemudian membawanya ke hati, hal inilah yang membuat HDL dijuluki kolesterol baik (walau istilah ini tidak tepat setelah kita mengerti apa itu LP).

VLDL (very low density LP) adalah LP yang dibentuk di hati yang kemudian akan diubah di pembuluh darah menjadi LDL (low density LP). LP ini memiliki kolesterol paling banyak dan akan membawa kolesterol tersebut ke jaringan seperti dinding pembuluh darah.
Bila kadar kolesterol di pembuluh darah tinggi, hal ini akan membuat diameter pembuluh darah menjadi sempit, (analogikan dengan selang air yang dinding dalamnya tertutup oleh lumut, maka aliran air tidak akan lancar). Pada keadaan terjadi sumbatan dari pembuluh darah maka akan mengakibatkan resiko kerusakan organ, misalkan pembuluh koroner yang tertutup, maka terjadi serangan jantung, atau bila pembuluh darah otak yang tertutup akan terjadi stroke.
HDL membawa kolesterol bebas dari pembuluh darah ke hati sehingga diameter pembuluh akan melebar, sedangkan bila kadar VLDL dan LDL tinggi maka akan terjadi hal sebaliknya yang akan memperparah penyempitan pembuluh darah.

TRIGLISERIDA

Trigliserida (TG) terdiri dari 3 lemak dasar manusia. Tidak seperti kolesterol yang disimpan dalam jaringan hati atau dinding pembuluh darah, TG akan disimpan dalam sel lemak dibawah kulit (yang menjadikan six pack abs sangat sulit diperoleh).Kadar TG yang tinggi akan merubah metabolisme VLDL menjadi suatu bentuk large VLDL. Bentuk L-VLDL ini akan menjadi LDL yang sangat mudah teroksidasi dan merusak HDL yang pada akhirnya akan meningkatkan kandungan kolesterol pembuluh darah.


HYPERTENSI

Hipertensi (HTN) atau tekanan darah tinggi, kadang-kadang disebut juga denganhipertensi arteri, adalah kondisi medis kronis dengan tekanan darah di arteri meningkat. Peningkatan ini menyebabkan jantung harus bekerja lebih keras dari biasanya untuk mengedarkan darah melalui pembuluh darah. Tekanan darah melibatkan dua pengukuran, sistolik dan diastolik, tergantung apakah otot jantung berkontraksi (sistole) atau berelaksasi di antara denyut (diastole). Tekanan darah normal pada saat istirahat adalah dalam kisaran sistolik (bacaan atas) 100–140 mmHg dan diastolik (bacaan bawah) 60–90 mmHg. Tekanan darah tinggi terjadi bila terus-menerus berada pada 140/90 mmHg atau lebih.
Hipertensi terbagi menjadi hipertensi primer (esensial) atau hipertensi sekunder. Sekitar 90–95% kasus tergolong "hipertensi primer", yang berarti tekanan darah tinggi tanpa penyebab medis yang jelas.[1] Kondisi lain yang mempengaruhi ginjal, arteri, jantung, atau sistem endokrin menyebabkan 5-10% kasus lainnya (hipertensi sekunder).
Hipertensi adalah faktor resiko utama untuk strokeinfark miokard (serangan jantung),gagal jantunganeurisma arteri (misalnya aneurisma aorta), penyakit arteri perifer, dan penyebab penyakit ginjal kronik. Bahkan peningkatan sedang tekanan darah arteri terkait dengan harapan hidup yang lebih pendek. Perubahan pola makan dan gaya hidup dapat memperbaiki kontrol tekanan darah dan mengurangi resiko terkait komplikasi kesehatan. Meskipun demikian, obat seringkali diperlukan pada sebagian orang bila perubahan gaya hidup saja terbukti tidak efektif atau tidak cukup.


STROKE

                                                           
Penyebab stroke adalah penyumbatan pembuluh darah keotak akibat pola makan dan radikal bebas.Serangan stroke biasanya menyerang orang-orang  yang sudah memasuki usia 30 tahun keatas.stroke bisa merusak otak besar bila terlambat ditangani.Oleh karena itu sebaiknya perlu lebih perhatian terhadap anggota keluarga yang sudah berusia diatas 30 tahun agar lebih mudah mengidentifikasi dengan cepat gejala stroke dan penyakit lainnya seperti hypertensi,jantung dll agar terhindar dari akibat yang fatal.
Terkadang tanda-tanda seseorang sedang mengalami serangan stroke sulit diidentifikasi karena terbatasnya pengetahuan seseorang sehingga seringkali terlambat ditangani dan berakibat fatal ,pecah pembuluh darah yang berkhir dengan kematian.
NECTURA mempunyai kandungan anti oksidan yang sangat tinggi (ORAC VALUE 144.053/ltr) sehingga mampu menetralisir radikal bebas,menghidupkan kembali sel tubuh yang hampir mati akibat tidak mendapatkan asupan yang semestinya dan mengaktifkan kembali  system kekebalan tubuh.
Lebih baik mencegah daripada mengobati.Untuk menjaga kesehatan,sehari 2 sendok makan NECTURA pagi dan malam.

JANTUNG/HEART
Jantung adalah organ tubuh yang penting bagi manusia dan mahluk hidup karena berfungsi untuk mengedarkan darah keseluruh tubuh secara terus menerus prinsip kerja jantung mirip dengan pompa.Jika 1 detik saja jantung berhenti berdetak maka bisa berakibat fatal dengan resiko meninggal.
Detak jantung manusia normal 60 - 80 X/menit atau sekitar 100.000X sehari.
Letak jantung didalam dada sebelah kiri,bentuknya mirip kerucut dan berongga dengan berat kira-kira 300 gram.
Jantung berbentuk otot terbagi menjadi 2 bagian yang tidak terhubung / 2 pompa yang tidak berhubungan.didalam rongga yang dipisahkan oleh dinding jantung :
-serambi kiri/Atrium kiri
-serambi kanan/Atrium kanan
-bilik kiri/Ventrikel kiri
-bilik kanan/Ventrikel kanan
Anatomi jantung manusia













Tidak ada komentar:

Posting Komentar